Cara Membuat Pakan Ternak Sapi
Pendahuluan
Hasil produksi ternak sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain faktor genotipe yang sesuai dengan sistem produksi, kondisi iklim serta lingkungan yang berlaku pada suatu daerah tertentu, ketersediaan dan kualitas pakan serta penyakit. Kemudian faktor pakan merupakan penunjang utama dalam keberhasilan suatu produksi ternak tertentu. Sebenarnya cukup banyak jenis bahan disekitar kita yang potensial sebagai pakan ternak. Keterbatasan informasi dan pengetahuan para peternak tentang bahan disekitarnya yang sebenarnya berpotensi sebagai pakan ternak adalah salah satu kendala tersendiri dalam pengembangan usaha ternakan.
Sebenarnya di indonesia sendiri sangat banyak bahan-bahan yang bisa dijadikan sebagai bahan baku pakan ternak. Yang mana bahan tersebut mempunyai kandungan nutrein dan deskripsi masing-masing. Pada suatu bahan tidak semuanya mempunyai kandungan nutrein yang sama cukupnya, misal suatu bahan pakan memiliki kandungan karbohidrat tinggi namun tidak cukup mengandung protein. Sebaliknya terkadang suatu bahan pakan mengandung protein yang tinggi namuntidak cukup banyak mengandung karbohidrat. selanjutnya ada bahan pakan yang mengandung banyak vitamin dan mineral tinggi.
Nah oleh karena itu, untuk mendapatkan suatu pakan ternak yang mempunya kandungan nutrein yang sesuai kebutuhan ternak, maka perlu dilakukan pencampuran beberapa bahan baku pakan. Namun disini peranan pengetahuan tentang kandungan suatu bahan atau ilmu pakan ternak menjadi sangat penting untuk para praktisi yang menekuni usaha industri peternakan itu sendiri.
Selanjutnya disini akan kita bahas secara detail tentang bahan pakan untuk ternak yang tersedia disekitar kita. yang meliputi bahan pakan sumber energi, sumber serat, sumber protein, mineral dan aditif. Dengan harapan semoga pembahasan nanti bisa bermanfaat untuk para pembaca dan para pelaku bisnis industri peternakan sehingga mencapai keuntungan yang maksimal, amin. Bersambung ke Cara Membuat Pakan Ternak Sapi Sendiri - Sesi 2...
Tag :
Industri peternakan,
pakan ternak
0 Komentar untuk "Cara Membuat Pakan Ternak Sapi Sendiri - Sesi 1"